Liputan6.com, Tangerang: Kedatangan Chris John, juara dunia tinju kelas bulu versi WBA yang baru saja mempertahankan gelarnya di Houston, Amerika Serikat, disambut meriah saat mendarat di Bandar Udara Soekarno-Hatta, Selasa (3/3). Ia disambut Menteri Negara Pemuda dan Olahraga Adhyaksa Dault dan artis Tamara Blezinsky yang bertindak sebagai duta tinju Indonesia.
Chris berhasil membawa pulang sabuk juara untuk ke-11 kalinya meski hanya bermain imbang atas rivalnya Rocky Juarez. Namun, ia tidak merisaukannya karena tidak sedikit pengamat dan media AS yang menilai pertarungan tersebut seharusnya dimenangkan dirinya.
Terkait kemungkinan pertandingan ulang atau menjajaki laga unifikasi gelar versi WBC, Chris memilih menunggu pertimbangan manajer dan pelatih Craig Davis. Ia sendiri telah terikat kontrak dengan manajemen Golden Boy Promotion yang dinakhodai mantan petinju dunia Oscar de la Hoya.
Tak hanya sukses menorehkan tinta emas di sejarah tinju Tanah Air, petinju berjuluk The Dragon ini terbukti tangguh saat di laga perdananya di markas tinju dunia AS. Chris juga berhasil melanjutkan rekor tak terkalahkan 42 kemenangan dengan 22 menang KO dan dua kali seri.(ADO/Wira Respati dan Bondan Wicaksono)
Sumber : http://www.liputan6.com/news/?id=173815&c_id=5
Tidak ada komentar:
Posting Komentar